SkyscraperCity Forum banner

WEST JAVA | Cikampek - Palimanan Toll Road - 116 Km

781K views 2K replies 199 participants last post by  prioritas 
#1 ·
See less See more
3
#2 ·
Pembangunan Tol Cikampek-Palimanan Dimulai
Oleh: Asep Mulyana
Jabar - Kamis, 8 Desember 2011 | 18:42 WIB




INILAH.COM, Purwakarta - Setelah menunggu hampir lima tahun, akhirnya pembangunan Tol Cikampek-Palimanan segera terealisasi. Hari ini, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto mencanangkan pembangunan jalan tol sepanjang 116,754 km tersebut.

Adapun konstruksi proyek tol ini, akan dimulai dari persimpangan Cikopo, Purwakarta.

Menteri PU Djoko Kirmanto mengatakan pembangunan jalan tol tersebut dimulai hari ini. Adapun target pelaksanaannya sampai 2014. Selain itu, tanah yang dibutuhkan untuk konstruksi seluas 1.022 hektare. Saat ini, sudah 90% yang telah dibebaskan yakni seluas 952 hektare. Sisanya sedang proses penyelesaian dan ditargetkan selesai Maret 2012.
read more: http://www.inilahjabar.com/read/detail/1805564/pembangunan-tol-cikampek-palimanan-dimulai
 
#3 ·
Galeri Foto



Dari kiri-kanan, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Menteri Kerja Raya Malaysia Datuk Seri Shaziman Bin Abu Mansor, Presiden Direktur PT Lintas Marga Sedaya Muhammad Fadzil, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, Direktur Utama PT Baskhara Utama Sedaya Sandiaga S Uno melakukan pencanangan pembangunan jalan tol Cikampek-Palimanan, Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (8/12). Ruas jalan tol sepanjang 116 km ini merupakan bagian penting dari ruas jalan tol lintas Jawa yang akan mengoptimalkan distribusi barang dan transportasi dari Jawa Barat ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. (FOTO ANTARA/ Dhoni Setiawan)






Pekerja mengerjakan proyek pembangunan jalan tol Cikampek-Palimanan, Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (8/12). Ruas jalan tol sepanjang 116 km ini merupakan bagian penting dari ruas jalan tol lintas Jawa yang akan mengoptimalkan distribusi barang dan transportasi dari Jawa Barat ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. (FOTO ANTARA/ Dhoni Setiawan)

Source: http://www.antaranews.com/foto/2/25077/tol-cikampek-palimanan
 
#4 ·
Kamis, 08/12/2011 14:17 WIB
Cikampek-Palimanan, Proyek Tol Malaysia Pertama di Indonesia
Suhendra - detikFinance


Purwakarta - Proyek tol Cikampek-Palimanan sepanjang 116 Km menjadi proyek tol pertama yang akhirnya terealisasi oleh investor asal Malaysia. Perusahaan pemegang konsesi tol yaitu Lintas Marga Sedaya (LMS) mayoritas sahamnya dipegang oleh Plus Expressways Berhad pemegang konsensi tol terbesar di Malaysia.

"Iya, ini proyek tol pertama yang sudah terealisasi oleh investor Malaysia," kata Kepala BPJT Achmad Gani Ghazali di sela-sela acara groundbreaking, di Cikopo, Purwakarta, Kamis (8/12/2011)

Menteri Kerja Raya Malaysia Datuk Seri Shaziman Bin Abu Mansor mengatakan akan mengedepan profesionalisme dalam pembangunan dan pengoperasian tol yang digarap oleh perusahaan mereka meski ini yang pertama di Indonesia.
read more: http://finance.detik.com/read/2011/...-malaysia-pertama-di-indonesia?991101mainnews
 
#5 ·
^^ hmmmm....gak kebayang aja kedepannya gimana tuh jaringan jalan di jakarta :|
akses semakin mudah keluar masuk, sementara jaringan jalan di jakarta hanya tumbuh sekian persen saja...

termasuk bandung pastinya, bakalan rawan juga seperti jakarta
 
#25 ·
^^ menurut berita sih udah dimulai pembangunannya 8 desember kemarin... gw tampilkan lagi beritanya:

Pembangunan Tol Cikampek-Palimanan Dimulai
Oleh: Asep Mulyana
Jabar - Kamis, 8 Desember 2011 | 18:42 WIB




INILAH.COM, Purwakarta - Setelah menunggu hampir lima tahun, akhirnya pembangunan Tol Cikampek-Palimanan segera terealisasi. Hari ini, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto mencanangkan pembangunan jalan tol sepanjang 116,754 km tersebut.

Adapun konstruksi proyek tol ini, akan dimulai dari persimpangan Cikopo, Purwakarta.

Menteri PU Djoko Kirmanto mengatakan pembangunan jalan tol tersebut dimulai hari ini. Adapun target pelaksanaannya sampai 2014. Selain itu, tanah yang dibutuhkan untuk konstruksi seluas 1.022 hektare. Saat ini, sudah 90% yang telah dibebaskan yakni seluas 952 hektare. Sisanya sedang proses penyelesaian dan ditargetkan selesai Maret 2012.
read more: http://www.inilahjabar.com/read/detail/1805564/pembangunan-tol-cikampek-palimanan-dimulai

^^ untuk progress terbarunya gw belum tahu sudah sampai dimana :) soalnya belum ada beritanya lagi..
 
#9 ·
Gubernur Jabar Dorong Pembangunan Tol Cikapali

INILAH.COM, Bandung - Gubernur Jabar Ahmad Heryawan menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada jajaran Kementerian Pekerjaan Umum atas pencanangan proyek infrastruktur berupa pembangunan Jalan Tol Cikampek-Palimanan.

Hal ini merupakan bukti keseriusan pemerintah pusat bersama pemerintah daerah dan segenap stakeholders pembangunan infrastruktur lainnya.

“Kehadiran proyek tersebut dalam rangka penguatan struktur perekonomian daerah melalui optimalisasi distribusi barang, jasa dan transportasi, khususnya dari daerah Jawa Barat, termasuk kawasan Jabodetabek ke daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur maupun sebaliknya, sekaligus menjadi jalur alternatif baru untuk mengatasi kemacetan di daerah Cikampek, Palimanan dan sekitarnya,” ujar Heryawan pada acara Pencanangan Pembangunan Jalan Tol Cikampek-Palimanan di Pintu Tol Cikopo Cikampek, Kamis (8/12/2011).

Menurut Heryawan, ketersediaan kuantitas dan kualitas infrastruktur jaringan jalan merupakan prasyarat utama dalam pengembangan dan pembangunan wilayah, guna memacu laju pertumbuhan perekonomian daerah.

Pergerakan barang dan jasa akan lebih optimal apabila didukung oleh jaringan jalan yang representatif, dimana salah satunya dipenuhi melalui keberadaan jalan tol. "Pembangunan dan peningkatan kualitas jaringan jalan tol menjadi prioritas pembangunan infrastruktur perhubungan strategis di wilayah Jawa Barat,” paparnya.

Lebih lanjut Heryawan menyatakan, realisasi pembangunan berbagai ruas jalan tol di Jabar termasuk di dalamnya dengan akan dibangunnya ruas Tol Cikampek-Palimanan sepanjang 116,754 km, yang dilaksanakan dengan semangat public private partnership (PPP) oleh PT Lintas Marga Sedaya, sebagai hasil kerja sama yang baik antara pemerintah, pemerintah provinsi dan daerah, lembaga keuangan serta para investor.

“Pembangunan Jalan Tol Cikampek-Palimanan, sejalan dengan misi Kementerian Pekerjaan Umum dalam rangka menyediakan infrastruktur berkualitas, aman dan ramah lingkungan bagi masyarakat, sekaligus mendukung program nasional One Billion Indonesian Trees (OBIT) melalui penanaman 25.000 pohon lebih dengan 80 jenis pohon yang
berbeda di sepanjang jalur Cikampek-Palimanan,” tegasnya.[jul]

http://m.inilah.com/read/detail/1805654/gubernur-jabar-dorong-pembangunan-tol-cikapali
 
#18 · (Edited)
^^ kalau detail teknisnya gw ga tau bro :) mungkin yang lain ada yang lebih tau?

setau gw, ruas Cikampek-Palimanan ini yang terpanjang se Indo (CMIIW).

nantinya ruas ini akan bertemu dengan Cisumdawu (dari arah barat daya) membentuk semacam pertigaan. nah, Cikapali ini terus lanjut ke arah timur sehingga akan bertemu dengan ruas Palikanci >>>>> lanjut ke ruas kanci-pejagan >>>>>>> Jateng :cheers:
 
#21 ·
Udah ada foto2 on the spot-ny?
Pengen liat..
INi yang kerjasama dengan investor Malaysia bukan?..

Oh ya ada nggak jalur khusus ke lokasi Bandara Kertapati Majalengka nantinya? Kan lebih mudah buat arus penumpang yang ke arah Cirebon dan Tegal, daripada lewat jalan raya biasa ke Majalengka..
 
#22 ·
^^
Belum turun lapangan nih kang, hehe..., yang kerjasama sama Malaysia itu Cikapali, Cikampek-Palimanan.

Memang nantinya Tol Cisundawu berakhir di wilayah Kertajati (bukan Kertapati, kalo kertapati mah di Palembang atuh hehe :lol: ) malah bertemu/menyambung dengan Tol Cikampek-Palimanan. Memang Tol Cisundawu dibangun sebagai akses tercepat dari Bandung ke BIJB nantinya.
 
#26 ·
Friday, 03 02 2012

Kredit untuk Tol Cikampek-Palimanan Ditandatangani Akhir Maret
JAKARTA (IFT) – PT Lintas Marga Sedaya, pemegang konsesi ruas tol Cikampek-Palimanan, berencana menandatangani perjanjian kredit perbankan untuk pembiayaan konstruksi jalan tol sepanjang 116 kilometer tersebut paling lambat pada akhir Maret 2012. Proses konstruksi ruas tol tersebut ditargetkan dimulai pada April 2012.

“Saat ini sedang persiapan proses underwriting. Kami harapkan jadwalnya on time untuk mengejar target konstruksi dan operasional pada September 2014,” kata Steve Ginting, Project Manager PT Lintas Marga Sedaya, Kamis. Sindikasi perbankan, dia melanjutkan diatur oleh lead arranger PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).

Pembangunan ruas tol Cikampek-Palimanan, menurut Steve, membutuhkan investasi sebesar Rp 12,5 triliun. Pendanaan berasal dari ekuitas perusahaan senilai Rp 3,7 triliun dan sindikasi perbankan Rp 8,8 triliun.

Menurut dia, selain dua perbankan nasional itu, lembaga pembiayaan lain yang saat ini tengah dalam proses negoisasi adalah PT Bank BNI Tbk (BBNI), Asia Development Bank (ADB), International Finance Corporation (IFC), Indonesia Infrastructure Finance (IIF), Trans Finance Syariah Malaysia, Maybank Islamic Berhad, dan Exim Bank.
Sumber
 
#27 ·
Harga Lahan Tol Cikapali di Subang Belum Tuntas

Oleh: Annas Nashrullah
Jumat, 3 Februari 2012, 16:15 WIB

INILAH.COM, Subang - Tarik ulur soal harga lahan yang bakal digunakan untuk Jalan Tol Cikampek-Palimanan (Cikapali) antara warga dan pihak P2T belum tuntas. Kedua belah pihak masih keukeuh dengan pendiriannya masing-masing.

Sekitar 21 Kepala Keluarga (KK) di Kabupaten Subang masih keukeuh melakukan penolakan harga bidang tanah yang ditawarkan pihak Panitia Pengadaan Tanah (P2T) jalan tol. Demikian juga sikap P2T, tetap ngotot dengan pendiriannya membeli lahan tanah sesuai NJOP yang menurut informasi yang diterima, merupakan kajian pada 2007.

Pada sidang kongsiyansi tahap kedua. Jumat (3/2/2012), sebanyak 21 kepala keluarga yang mayoritas orang tua dihadirkan dalam persidangan. Di persidangan yang dipimpin Hakim Pandu Budiyanto, mayoritas warga menolak harga tanah yang pernah diajukan P2T. Di depan hakim, mereka menegaskan keberatannya atas harga tanah yang ditawarkan.

......

http://www.inilah.com/read/detail/1826271/harga-lahan-tol-cikapali-di-subang-belum-tuntas
 
#28 ·
Empat bank siap danai Tol Cikampek-Palimanan
5 Maret , 2012
Oleh Dewi Andriani

JAKARTA: PT Lintas Marga Sedaya, pemegang konsesi jalan tol Cikampek-Palimanan akan mendapatkan perjanjian kredit dari empat sindikasi perbankan nasional yakni Mandiri, BCA, BNI, dan BRI untuk mendanai proyek tol senilai Rp12,6 triliun.

Direktur Utama PT Lintas Marga Sedaya (LMS) Steve Ginting mengatakan saat ini pihaknya masih terus memproses, dimana secara prinsip keempat sindikasi perbankan utama tersebut sudah berkomitmen penuh memberikan kredit pembiayaan.

Besarnya kredit yang digelontorkan oleh perbankan ialah 70% dari total investasi senilai Rp12,6 triliun atau sekitar Rp8,82 triliun. Sementara 30% sisanya sebesar Rp3,78 triliun berasal dari alokasi dana internal perusahaan yang siap dikucurkan saat proses konstruksi.

.....

http://bisnis-jabar.com/index.php/berita/proyek-tol-empat-bank-siap-danai-tol-cikampek-palimanan
 
#30 ·
Kemaren baru lewat daerah ini, saya sempatin Foto2 progres jalan tol Cikapali

maaf gambar kurang jelas, banyak kendaraan yg lewat selain itu sudah menjelang maghrib..






sisi samping (jalan Tol Palimanan Kanci)


lagi ada Proyek di jalan menuju Pintu Masuk Tol palimanan kanci,




kapan2 saya ambil gambar lg yg lebih jelas,
 
#35 ·
Oleh: Wisnu Wage
21 Juni , 2012 | 08:27 WIB
Tol Cikapali Bakal Terhubung dengan Kertajati

BANDUNG (bisnis-jabar) – Pemprov Jabar dan Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan merubah desain tol Cikampek-Palimanan (Cikapali) agar terhubung dengan akses ke Bandara Kertajati, Majalengka.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Jabar Denny Juanda Puradimadja mengatakan desain yang ada saat ini baru memperlihatkan pertemuan tol Cikapali dengan tol Cisumdawu. “Kedua tol ini bertemu, namun satu lagi ke arah bandara [Kertajati] belum di desain, baru disketsa,” katanya di Gedung Sate.
Menurutnya persoalan yang tengah dibahas pihaknya dengan PU adalah titik temu interchange Cikapali dengan Cisumdawu untuk menuju ke Kertajati. Sampai saat ini belum ada opsi di titik mana akses itu akan dibuat. “Opsinya yang mana belum [ada], kemudian harus dibahas juga berapa luas area yang dibebaskan,” katanya.

Akses menuju Kertajati menurutnya mesti ada untuk memudahkan calon penumpang dari wilayah utara untuk mengakses Kertajati. “Kalau ada akses Cikapali ke Kertajati itu nanti jarak interchange¬nya bisa sampai 20 kilometer,” katanya. Rencana awal interchange ini akan berada di Desa Kaliangsana, Kecamatan Kalijati, Subang.

Tol Cikapali sendiri adalah bagian dari proyek Tol Trans Jawa Kementerian PU. Pekerjaan konstruksi jalan sendiri akan dimulai dari arah Cirebon menuju Cikampek. Sejumlah wilayah strategisyang akan dilewati antara lain Cirebon, Majalengka, Subang, Purwakarta, dan Cikampek. (ajz)
http://bisnis-jabar.com/index.php/berita/tol-cikapali-bakal-terhubung-dengan-kertajati
 
Top